MAKASSAR, BERITAPEDOMAN.com – Mal Ratu Indah (MaRi) hadirkan fasilitas Nursing Room yang dirancang khusus untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung, khususnya para ibu yang membawa anak. Fasilitas yang berlokasi di 2nd Floor ini, resmi beroperasi pada Jumat, 8 Maret 2024, bertepatan dengan Hari Perempuan Internasional.
Nursing Room ini dilengkapi dengan 4 bilik menyusui yang nyaman dan privat, yakni diaper pad untukĀ mengganti popok bayi, stroller untukĀ memarkir kereta dorong bayi, wall mirror, sofa, dan wastafel.
Shopping Centre Manager Mal Ratu Indah (MaRi), Agusta Palapa Gobel, mengungkapkan, hadirnya Nursing Room ini merupakan bentuk komitmen MaRI dalam mendukung dan memberikan kenyamanan bagi para pengunjung, khususnya ibu yang membawa si kecil.
“Kami ingin semua pengunjung dapat menikmati pengalaman berbelanja yang menyenangkan di MaRI, termasuk ibu yang memiliki anak kecil. Untuk itulah, Nursing Room ini dirancang dengan memperhatikan kebutuhan ibu dan anak, agar ibu dapat tetap menikmati waktu berbelanja tanpa perlu khawatir mencari tempat menyusui atau mengganti popok bayi. Kami berharap, fasilitas ini dapat membantu ibu untuk menyusui dan merawat anaknya dengan lebih mudah dan nyaman saat berbelanja.,” katanya, melalui siaran pers, Jumat (8/3/2024).
Nursing Room ini sendiri, kata Agusta, sebenarnya sudah ada sejak beberapa tahun lalu. Hanya saja, dilakukan peremajaan total baik dari fasilitas, desain, hingga relokasi guna meningkatkan kenyamanan penggunanya dan dekat dengan area bermain anak. Hal ini juga memudahkan ibu untuk mengakses fasilitas ini saat dibutuhkan.
“Hadirnya Nursing Room ini merupakan salah satu bentuk dukungan MaRI terhadap perempuan. MaRI percaya bahwa perempuan memiliki peran penting dalam keluarga dan masyarakat. Oleh karena itu, MaRI ingin memberikan penghargaan dan dukungan kepada perempuan dengan menghadirkan fasilitas yang dapat membantu mereka dalam menjalankan peran ganda sebagai ibu dan pekerja,” katanya.
Comment